Balita Ditinggalkan di Warung dengan Kondisi Wajah Penuh Luka Polisi Ungkap Dugaan Orangtua Depresi

Laporan Wartawan TribunBanten.com, Zuhirna Wulan Dilla
TRIBUNBANTEN.COM - Seorang balita ditinggalkan oleh pria misterius di sebuah warung di Jalan Desa Cilampuyang, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (6/9/2021).
Dihimpun dari Tribun Jabar, pria itu meninggalkan seorang balita berusia dua tahun kepada pemilik warung bernama Tati (50).
Kapolsek Malangbong AKP Zainuri, pun membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Ia menjelaskan kejadian itu bermula saat Tati didatangi oleh orang tak dikenal yang menitipkan balita malang itu.
"Yang menitipkan identitasnya tidak diketahui, pakai motor dengan alasan menitipkan karena harus mengurus istrinya yang kecelakaan, namun kami tetap selidiki motifnya," ujar Zainuri dikutip Tribun Jabar.
Saat ditemukan balita tersebut memiliki beberapa luka di area wajahnya dan terlihat kesakitan.
Baca juga: Kronologi Balita di Aceh Dinodai Kakek 76 tahun, Korban Diiming-imingi Roti dan Susu
Lalu Zainuri mengatakan saat ini balita tersebut sudah dibawa berobat ke bidan puskesmas terdekat.
"Kondisinya saat ini baik-baik saja, apabila ada apa-apa nanti kami rawat di Puskesmas," katanya.
Kemudian Zainuri menambahkan kalau pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut.
0 Response to "Balita Ditinggalkan di Warung dengan Kondisi Wajah Penuh Luka Polisi Ungkap Dugaan Orangtua Depresi"
Post a Comment