Kunjungan Kerja di Maluku Trenggono Industri Perikanan Tidak akan Javasentris Lagi
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Ridwan Tuasamu
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) di Indonesia selama ini selalu disoroti, karena hanya terpusat pada satu wilayah saja, yakni Pulau Jawa.
Sehingga, Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono memastikan industri perikanan ke depannya tidak akan lagi menganut sistem Jawa Sentris.
Daerah penghasil SDA di sektor perikanan akan lebih diperhatikan dan dikembangkan dengan baik.
"Industri perikanan tidak akan lagi Javasentris," kata Trenggono kepada wartawan, Kamis (7/10/2021).
Apalagi menurutnya, di Maluku mempunyai banyak SDA di sektor perikanan seperti tuna, udang dan kepiting.
Namun, masih sulit untuk dikelola karena sejumlah pabrik masih berukuran kecil dan sering kali kekurangan bahan baku.
Pihaknya akan membuat regulasi agar pengelolaan industri perikanan di Maluku ke depannya bisa lebih baik lagi.
"Sekarang masih banyak kendala, saat sudah diregulasi nanti pasti akan lebih baik," ujarnya
Kunjungan ke Ambon ini melengkapi perjalanan kerja Trenggono di Maluku.
Sebelumnya, dia beserta rombongan telah mengunjungi Kota Tual, Maluku Tenggara juga untuk meninjau perkembangan industri perikanan di sana.
Selain itu, Trenggono tiga menteri lainnya juga datang, yakni Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi serta Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia dan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan.
Kedatangan mereka sekaligus memantau persiapan Pemerintah Kota Ambon dalam membangun Ambon New Port yang direncanakan November mendatang.
0 Response to "Kunjungan Kerja di Maluku Trenggono Industri Perikanan Tidak akan Javasentris Lagi"
Post a Comment